Sabtu, 19 Oktober 2013

Misteri GTA V Bagian 2

Update!
Misteri barikut ini kelanjutan dari postingan sebelumnya, bagi yang belum baca Misteri GTA V Bagian 1 bisa klik disini
Oke langsung aja gan :



Pengemudi gila


Pengemudi gila adalah pengendara mobil yang suka menabrak orang lain, asal tabrak mobil orang, bahkan membunuh pemain dengan cara menabraknya. Seperti halnya di GTA San Andreas dimana CJ lagi asyik jalan-jalan tiba-tiba langsung wasted gara-gara ditabrak mobil .Tapi, bagaimanapun juga, itu hanya bug saja dan Rockstar sudah memberikan GTA V yang pengemudinya santun dan tidak asal melanggar etika berlalu lintas tapi tak jarang juga mereka menabrak mobil orang lain, mungkin karena baru belajar naik mobil kali, ya.

Pesawat Bunuh Diri

Pesawat bunuh diri juga pernah ada di GTA San Andreas seperti yang saya alami dahulu ketika masih newbie bermain GTA San Andreas kalau tidak salah sekitar tahun 2011-an, waktu itu saya keluar dari rumah yang ada di mulholland atau di depan rumah maddogg, tiba-tiba ada pesawat jatuh dan setelah saya cek, ternyata gak ada awaknya sama sekali, dan yang saya pikirkan sekarang sudah pasti Rockstar mengedit file Main.scm di C/Program Files/Rockstar Games/GTA San Andreas/data/script, supaya dapat menciptakan suasana yang realistic ketika jalan-jalan dapat melihat pesawat lewat.
Bagaimana dengan GTA V? Informasinya sangat minim, yaitu beberapa pesawat yang diprogram oleh Rockstar untuk terbang dengan realistis dan tidak ada kecelakaan, namun masih saja ada pesawat yang mengalami kecelakaan seperti menabrak gedung pencakar langit, tebing, gunung dan sebagainya.

Bajak Laut

Bajak laut adalah misteri terbaru dan belum pernah ada di GTA sebelumnya dan hanya ada di GTA V, selain itu, yang masih belum dipertimbangkan adalah bagaimana sosok bajak laut tersebut, apakah hidup atau mati. Misteri ini mulai diketahui ketika Rockstar mengumumkan fitur game bahwa akan ada bangkai kapal di dalam lautan yang dapat dijelajahi untuk menemukan harta karun, tapi, perompak juga bisa datang untuk menyerang setelah mengambil harta karun atau sebelum mengambilnya. Di GTA V juga ada beberapa pulau, jadi, kemungkinan bajak laut akan ada disana.

 Jason

Kalian pasti tahu kan, misteri yang satu ini? Yep, misteri ini pernah ada di GTA SA di sekitar Gunung Chiliad yang ada cabin atau rumah kecil dan cabin di Shaddy Creek
Berbahaya? Tentu saja! Karena dia mempunyai pisau dan siap menghabisi siapa saja yang berani ke cabinnya tapi misteri ini di GTA SA sama sekali tidak ada benarnya, karena beberapa kali di telusuri di Gunung Chiliad dan Chddy Creek tidak ditemukan namun, bagaimana dengan kemunculannya di GTA V? Ini akan menjadi sebuah tanda tanya besar, karena Gunung Chiliad di GTA V jauh lebih besar daripada GTA SA dan hanya ada 1 bukti dimana akan kembalinya Jason di GTA V, yaitu sebuah screenshot dari misi Monkey Business, di screenshot itu terlihat Michael yang memakai topeng hoki seperti Jason

Hantu Jolene Cranley-Evans

Inilah misteri yang paling menakutkan dan terbukti 100% ada di GTA V!! Untuk menemukan dia, cukup ke Gunung Gordo dan cari batu yang ada kata ''JOCK'' yang ditulis dengan darah pukul 23.00 dan 00.00, kamu dapat melihat dia dan dia diam-diam saja dan sedikit tembus, jika kamu mendekatinya, maka dia akan menghilang, matanya berwarna putih dan melongo.
Hantu itu adalah hantu Jolene Cranley-Evans, istri Jock Cranley. Jock Cranley sendiri adalah pemain drama terkenal, muncul dalam berbagai TV populer di tahun 1980-an. Jadi, seperti ini asal mulanya hantu Jolene Cranley-Evans bergentayangan di gunung gordo, disaat dia mendaki gunung gordo, Jock Cranley mendorongnya dari sisi tebing dan dia meninggal karena luka parah. Jock ditahan, namun segera dibebaskan tanpa tuduhan, berikut adalah foto berita tentang kematian Jolene Cranley-Evans:

Sekolah Dasar Los Santos

Seperti yang Rockstar katakan bahwa anak-anak tidak akan ada di GTA V, namun sebuah bukti menyatakan kalau terdapat screenshot Sekolah Dasar Los Santos sebelum peluncuran GTA V dan dihapus setelah peluncurannya.
Sekolahnya besar, modern dan terletak di perbukitan. Keberadaan sekolah ini merumorkan bahwa akan ada anak-anak di GTA V namun sekali lagi Rockstar menjawab tidak akan ada anak-anak di GTA V.

Serial Killer Nursery Rhyme

Saya tidak tahu dimana batu ini berada, tapi yang pasti, batu ini ada di pantai dan bertuliskan sajak yahg ditulis lewat tinta hitam. Arti dari sajak itu sendiri adalah pembunuh berantai. Orang yang menulis sajak ini adalah Merle Abrahams.
Berikut adalah isi sajak:
SATU ADALAH SELESAI
DUA ADALAH MENYENANGKAN
TIGA MENCOBA UNTUK MELAKUKAN
EMPAT DISEBUT MOM
LIMA BUKAN HIDUP
ENAM ADALAH TIDAK APA-APA
TUJUH DI SURGA
DELAPAN TIDAK AKAN MENUNGGU

Hiu

Hiu juga menjadi misteri legendaris sejak GTA VC, GTA SA, sampai GTA IV, hiu di GTA SA memang ada, namun hanya modelnya saja dan Rockstar tidak menaruhnya ke dalam peta dikarenakan model yang terbatas dan dapat menyebabkan crash di game.
Namun, kalau di GTA V, hiu memang sudah terbukti dan dapat menyerang pemain ketika menyelam, pertama-tama, mereka berputar di sekitar pemain sebanyak 2 kali lalu menyerang, seperti hiu predator di dunia nyata.
Namun, ada kejadian yang aneh ketika menyelam di GTA V, seorang pemain mengatakan bahwa ada hiu raksasa megalodon yang bisa berenang dengan sangat cepat dan saat didekati, hiu tersebut pergi menjauhi pemain. Menurut laporan, tidak ada yang pernah diserang oleh hiu yang satu ini, padahal hiu ini berjenis karnivora/pemakan daging. Hiu ini pernah terlihat di sebelah utara dekat perairan Gunung Chiliad dan sebelah utara dari Paleto Eay.

Bangkai UFO di Dasar Laut

Beberapa orang juga mengatakan bahwa ada kertas yang berisi piramida dan saya tidak tahu dimana tempatnya, tapi yang jelas di piramida menunjukkan UFO, Easter Egg, dan Jetpack. Namun bukti yang paling menggegerkan adalah bangkai UFO yang berada di dasar laut, arah utara dari Paleto Eay.


Zombie

Zombie adalah misteri yang melegenda sejak dari GTA SA, GTA IV, sampai GTA V akan kembali! misteri ini cukup populer di GTA SA karena banyak ditemukan bukti seperti zombotech, bio well di Montgomery, kantong mayat dekat Area 51 dan Verdant Meadows sampai Peti mati dan kuburan yang menyala di Palomino Creek.
Bagaimana dengan GTA V? Informasinya sangat sedikit, hanya 1 bukti, yaitu ada aktor yang meniru sebagai zombie di sebelah bioskop.
mungkin segini dulu gan untuk Misteri GTA V Bagian 2, semoga bermanfaat.
Update! Baca juga : Misteri GTA V Bagian 3



5 komentar:

  1. Wah makasih banyak udah ngasih sumbernya, moga sukses terus blognya, salam dari Rizqan7 8)

    BalasHapus
    Balasan
    1. wah sama-sama gan, moga ada updatenya dari Misteri GTA V gan :)

      Hapus
  2. Gan bajak laut kaga ada di gta 5, Trus pesawat juga kaga kecelakaan kecuali kita tembak.

    BalasHapus
  3. JAGUARQQ SITUS DOMINO99 POKER

    ONLINE DAN BANDARQ ONLINE


    * Dengan Minimal Deposit : Rp 15.000,-
    * Bisa deposit via pulsa XL dan Telkomsel
    * Minimal DP Via Pulsa 15.000 ( RATE : 0.85 / Potongan : 15% )

    * Tersedia 9 Game Dalam 1 User ID
    + BandarQ
    + ADUQ
    + SAKONG
    + DOMINO99
    + BANDAR66
    + POKER
    + BANDAR POKER
    + CAPSA SUSUN
    + PERANG BACCARAT

    * Bonus Rollingan 0,5% Setiap minggu
    * Bonus Referal 20% Seumur hidup

    - Kontak Kami -
    WA : +855964608606
    TELEGRAM : +855964608606
    LINE : csjaguarqq
    Website : JaguarQQ
    Klik Disini : BandarQ Online
    Fanspage : Situsjaguarqq

    BACA JUGA BLOGSPOT KAMI:
    Teman
    Wisataa

    JaguarQQ
    Win

    Games
    Online99

    Gosip99
    Cerita

    Bokep99

    BalasHapus