Rabu, 27 November 2013

Anonymous serang website Microsoft

Microsoft dalam beberapa hari terakhir tengah dipusingkan dengan beberapa website resmi perusahaannya yang tidak bisa diakses dari beberapa negara.
Ternyata, berdasarkan lansiran Softpedia (26/11), bermasalahnya website Microsoft seperti
microsoft.com, Hotmail.com, live.com, dan msn.com ternyata merupakan akibat dari serangan yang diluncurkan oleh kelompok Anonymous.
Hal ini dibuktikan dengan adanya surat yang dikirim pihak Anonymous ke pihak Microsoft yang mengklaim jika lumpuhnya keempat situs mereka ini merupakan buah dari aksi serangan mereka dalam gerakan bernama Operation KillingBay.
Kelompok hacker ini menjelaskan jika mereka menggunakan jenis serangan DDoS pada situs milik Microsoft, sebagai contoh yaitu situs Microsoft di Jepang.
"Beberapa hari yang lalu serangan DDoS diluncurkan di domain Microsoft Jepang baik website maupun servernya. Kami mohon maaf atas laporan bahwa website Microsoft Jepang dan Servernya tidak down seperti yang direncanakan. Meskipun demikian, kami berhasil membuat down hampir seluruh domain Microsoft," kata Anonymous dalam surat tersebut.
Sedangkan pihak Microsoft sendiri masih belum mengeluarkan tanggapan resmi terkait kasus penyerangan website mereka oleh kelompok hacker Anonymous ini. Mereka hanya menyebutkan jika pihaknya telah menerima laporan bahwa beberapa situs Microsoft sedang bermasalah dan terus melakukan investigasi dan perbaikan terkait hal tersebut.
"Microsoft dapat konfirmasi bahwa semua layanan online telah dipulihkan. Kami sedang menyelidiki akar penyebab gangguan ini dan akan terus memberitahukan update terkini pada pelanggan apabila ada informasi terbaru," kata Microsoft.


[Sumber]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar