Rabu, 06 November 2013

Di mata remaja, YouTube kini lebih beken dari Facebook

Selain Twitter dan Instagram, saat ini remaja ternyata juga menggandrungi YouTube. Hal ini ditemukan dalam laporan eksklusif The Futures Company.
Seperti yang dilansir oleh Mashable (5/11), memang terlihat adanya peningkatan penggunaan
YouTube di kalangan remaja terutama ABG. Tercatat, dari 4 ribu remaja yang disurvei, 50 persen di antaranya mengaku senang mengakses YouTube.
Sementara itu, Facebook yang pamornya mulai merosot di kalangan remaja tercatat masih berada di posisi kedua. Facebook disukai setidaknya 48 persen remaja. Sisanya, jadi rebutan antara Amazon, Google, Twitter, Yahoo!, eBay, dan Tumblr.
"Temuan kami menunjukkan adanya kelemahan dari Facebook, namun perlu ditekankan bahwa Facebook masih jadi situs favorit di antara remaja usia 12 hingga 29," sebut Rob Callender dari The Futures Company.
Sebelumnya, seperti yang dilansir oleh ABC 15 (1/11), Facebook mengakui adanya penurunan jumlah pengguna di layanannya. Yang paling parah adalah penurunan pengguna usia ABG.
"Kami memang melihat adanya penurunan dalam jumlah pengguna per hari, terutama dalam pengguna usia ABG," kata Chief Financial Officer Facebook, David Ebersman.
Menurut Piper Jaffray yang mencoba mengumpulkan data mengenai penggunaan bermacam jejaring sosial mulai dari Facebook, Twitter, Instagram, hingga Google+ di antara remaja Amerika Serikat dalam beberapa bulan terakhir. Hasilnya, ternyata memang ada perubahan signifikan yang mampu disimpulkan.
Diketahui, ternyata grafik penggunaan Facebook dalam sembilan bulan terakhir mengalami penurunan 10 persen tiap tiga bulannya. Hasilnya, kalau di awal penelitian diketahui Facebook bertengger di puncak, kini posisinya tak lebih baik dari Instagram.


[Sumber]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar