Penyidik Komisi
Pemberantasan Korupsi (KPK) selesai memeriksa sopir Rudi Rubiandini,
Asep Toni, Minggu 24 November 2013. Pemeriksaan ini memakan waktu lebih
dari sebelas jam. Asep keluar dari kantor KPK pada pukul 09.33 WIB.
Sopir eks kepala SKK Migas Rudi Rubiandini ini keluar tidak sendirian. Dia keluar bersama seorang wanita.
Ketika keluar dari kantor
komisi antirasuah ini, Asep mengenakan jaket cokelat dan mengenakan
penutup kepala warna hitam. Asep juga membawa bantal berwarna biru.
Perempuan yang mendampinginya itu mengenakan jilbab hijau.
Ketika
ditanya wartawan tentang pertanyaan yang dilontarkan KPK kepada
dirinya, dia enggan menjawabnya. Asep hanya mengatakan bahwa dirinya
diperiksa sejak malam kemarin.
"Dari tadi malam saya diperiksa," kata dia.
KPK menyebut bahwa Asep telah dua kali mangkir dalam pemanggilan tersebut. Ketika ditanyai penyebabnya, dia beralasan sakit.
"Saya sakit maag dan prostat," kata dia.
Lalu, dia keluar dari KPK dan kembali pergi ke Ciamis dengan taksi Blue Bird.
Semalam,
KPK menjemput paksa Asep di Ciamis. Tim KPK yang membawa Asep tiba di
gedung KPK pada Sabtu malam, 23 November 2013 sekitar pukul 21.23 WIB.
Kabarnya, selain Asep, ada dua orang yang turut dijemput KPK. Belum ada
keterangan mengenai dua orang tersebut.
Diduga Asep mengetahui
aktivitas Rudi sekaligus transaksi keuangan yang dilakukan mantan wakil
menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) itu.
"Diduga saksi
banyak mengetahui tentang jadwal kegiatan RR (Rudi Rubiandini) dan ada
beberapa transaksi keuangan yang juga diketahui saksi berdasarkan
dokumen bukti transfer," kata Juru Bicara KPK, Johan Budi.
[Sumber]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar