Sabtu, 23 November 2013

Gunung Sinabung Meletus Lagi, Abu Sampai ke Medan

Gunung Sinabung meletus lagi malam ini, Sabtu 23 November 2013. Letusan terjadi sebanyak tiga kali, yaitu pada pukul 21.26, 21.38, dan 22.02 WIB. Abu vulkanik dari kawah Sinabung menyembur setinggi 3,3 kilometer.

Abu itu menyebar sampai ke Medan. Akibatnya cuaca di Medan terasa panas. Bau debu menyengat, terutama di kawasan Tanjung Sari. Debu pun menempel di pakaian para pengendara motor yang melintas. Banyak pemotor yang akhirnya berhenti karena hujan abu bercampur gerimis membuat mata perih dan sesak nafas.

Ini yang kesekian kalinya Gunung Sinabung meletus. TNI dan aparat terkait mengerahkan armada truk menuju empat desa yang direkomendasikan PVMBG untuk dikosongkan, yaitu Desa Kutagunggung, Kutarakyat, Sigarang-garang, dan Sukanalu.

Sore tadi, pengungsi letusan Sinabung mencapai 6.301 jiwa. “Jumlah itu diperkirakan bertambah malam ini karena proses evakuasi terhadap penduduk di empat desa masih berlangsung,” kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho.

Sebelumnya, Badan Nasional Penanggulangan Bencana telah mengingatkan bahwa potensi erupsi susulan Sinabung masih tinggi. Ada dua ancaman dalam letusan Sinabung, yakni material erupsi dan banjir lahar dingin.

“Dengan keluarnya lava pijar empat hari terakhir, maka letusan Sinabung akan makin membahayakan. Karakteristik letusannya mirip Gunung Merapi,” kata Sutopo. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi menetapkan status siaga (level 3) untuk Gunung Sinabung.


[Sumber]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar