Senin, 04 November 2013

Pakai UBox, chatting jadi lebih seru dengan meme

Meme, sebagaimana yang Anda ketahui, adalah konsep atau ide yang menular seperti virus. Budaya internet belakangan ini mengadopsi meme sebagai kata yang berarti sebuah gambar yang bertulisan di atasnya dan kiasan lucu di bagian bawahnya. Meme yang klasik dan masih sering dijumpai salah
satunya adalah seorang anak kecil memakan pasir, yang sekarang digunakan untuk mengekspresikan kemenangan atau kesuksesan atas sesuatu seperti beberapa contoh di gambar ini.


Ubox merupakan sebuah media sosial baru di Vietnam yang mengenalkan cara unik mengomentari sebuah post, yang disebut 'Memestyle'. Kotak komentar dalam situs ini menyertakan sebuah meme editor, di mana pengguna dapat membuat meme baru mereka secara langsung tanpa harus menggunakan layanan lain seperti Meme Creator.
Pengguna juga tidak terikat harus menggunakan meme. Mereka juga dapat memberikan komentar, menampilkan foto, dan bahkan stiker. Dengan demikian, UBox telah melampaui Facebook, yang baru-baru ini hanya bisa memungkinkan pengguna untuk menampilkan foto pada kotak komentar.
Selain meme creator, pengguna juga dapat membuat #hashtags di berbagai konten di UBox. Hashtag di UBox membolehkan adanya spasi antar kata, tidak seperti di Twitter dan Facebook.
Jika Anda berpikir situs ini menawarkan terlalu banyak fitur dalam satu platform, mungkin statistik UBox dapat meyakinkan Anda.
UBox sudah diluncurkan dalam bentuk beta dua bulan lalu, dan baru memiliki 10.000 pengguna terdaftar dan 1.000 pengguna aktif per hari. Situs ini juga dikunjungi lebih dari 2,5 juta kali setiap hari dan mempunyai 120.000 pengunjung dari pengguna terdaftar maupun tidak terdaftar setiap harinya. Kebanyakan pengunjung merupakan orang Vietnam.
Dengan kata lain, para pengunjung sering mengunjungi situs ini. Hingga saat ini, sudah ada lebih dari satu juta tag dan tiga juta post di UBox.


[Sumber]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar