Sabtu, 23 November 2013

Kondisi barang bukti penemuan kapal selam Nazi di Karimunjawa

Sejumlah barang bukti seperti tengkorak awak kapal dan benda pecah-belah ini kini dibawa ke Pusat Arkeologi Nasional.



Salah satu dari 17 tengkorak yang ditemukan di dalam bangkai kapal selam Nazi di Karimunjawa, Kamis (21/11). Sebuah bangkai kapal selam Nazi Jerman tipe Unterseeboot atau U-Boat ditemukan oleh sejumlah penyelam lokal pada Selasa (19/11).


Cap rajawali dan swastika yang dipakai tentara Jerman tertulis di sebuah piring yang bangkai kapal selam Nazi di Karimunjawa, Kamis (21/11). Di dalam bangkai kapal berjenis U-168 yang memiliki panjang 76 m dengan garis tengah 4,9 meter ini masih menyimpan sejumlah bukti kuat peninggalan Nazi.


Sebuah cangkir yang ditemukan di dalam bangkai kapal selam Nazi di Karimunjawa, Kamis (21/11). Penemuan ini besar artinya karena memperkuat bukti sejarah Perang Dunia II dan kehadiran sejumlah tentara Jerman di Indonesia.


[Sumber]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar